Mengenal Struktur Ban Sepeda Motor
21 November 2018
Java Motorland - Hello Bikers, pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang struktur ban sepeda motor, dimana struktur ban sepeda motor terdiri dari beberapa bagian utama, diantaranya adalah sebagai berikut:
Tread
Bagian tapak ban yang membentuk pattern (kembangan) yang berfungsi untuk membuang air saat melintasi jalan basah dan melindungi ban dari benturan secara langsung dengan permukaan jalan.
Sidewall
Dinding pada ban berfungsi sebagai penopang dan juga sebagai penentu kelenturan ban saat digunakan sehingga berefek pada kenyamanan ban saat digunakan.
Rim Line
Garis acuan yang berguna pada saat pemasangan ban terhadap velg sehingga ban bisa senter dan tidak oleng.
Bead Wire
Kawat yang disatukan oleh karet yang keras dan berfungsi sebagai pemegang ban terhadap sisi velg.
Inner Liner
Lapisan khusus pada ban tubeless yang berfungsi sama dengan ban dalam, yaitu sebagai kantung udara. Pada ban jenis tube type lapisan inner liner ini tidak ada.
Carcass
Bagian ban yang berfungsi sebagai tulangan bagi ban. Terbentuk dari anyaman benang nylon yang dilapisi oleh karet.
Tread Grooves
Alur pada ban yang membentuk kembangan (pattern) yang berfungsi untuk membuang air saat melintasi jalan basah.
Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan dapat menambah wawasan bagi para Bikers, salam satu aspal.
Sumber: FDR Tire